Nurfaiz, Muhammad Briyan (2025) UJI FISIK DAN KIMIA BISKUIT PAKAN DOMBA BERBASIS LIMBAH GULA MERAH DENGAN PEREKAT MOLASES DAN TEPUNG GAPLEK. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM KADIRI (UNISKA) KEDIRI.
21230620020_ABSTRAK.pdf
Download (282kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas fisik dan kimia biskuit pakan domba berbasis limbah gula merah dengan bahan perekat molases dan tepung gaplek. Penelitian dilaksanakan selama satu bulan mulai tanggal 20 November 2024 sampai dengan 20 Desember 2024. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode percobaan dengan penelitian rancangan acak lengkap (RAL) faktorial. Faktor A = perekat molases dan tepung gaplek, faktor B = presentase 5%,7%, dan 10%. sehingga memperoleh 6 kombinasi dan diulang sebanyak 5 ulangan, setiap ulangan berisi 3 keping biskuit. Variabel penelitian ini adalah uji fisik berupa daya serap air, ketahanan benturan, dan kerapatan serta untuk uji kimia adalah uji proksimat, fraksi serat, dan logam berat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa daya serap air pada interaksi antara jenis perekat dan presentase perekat tidak ada perbedaan yang signifikan (p<0,05), ketahanan benturan pada interaksi antara jenis perekat dan presentase perekat menunjukkan perbedaan yang signifikan (p>0,05), serta kerapatan menunjukkan hasil perbedaan yang signifikan pada interaksi antara jenis perekat dan presentase (p>0,05). Pada uji proksimat, fraksi serat, dan uji logam berat Pb (timbal) semua perlakuan sudah memenuhi standar pakan domba sehingga aman untuk diberikan. Disarankan untuk penelitian selanjutnya sebaiknya dilakukan uji palatabilitas biskuit terhadap ternak.
Kata Kunci: Bagasse, Biskuit pakan, Perekat, Proksimat, Uji fisik
| Item Type: | Thesis (Skripsi) |
|---|---|
| Subjects: | 600 - Teknologi (Ilmu Terapan) > 630 Pertanian > 636 Peternakan |
| Divisions: | Fakultas Pertanian > Peternakan |
| Depositing User: | Perpustakaan Pusat |
| Date Deposited: | 19 Nov 2025 08:02 |
| Last Modified: | 19 Nov 2025 08:02 |
| URI: | http://repo.uniska-kediri.ac.id/id/eprint/2323 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year
