Search for collections on Repository UNISKA Kediri

PENGARUH DUKUNGAN REKAN KERJA DAN KOMUNIKASI TERHADAP DISIPLIN KERJA KARYAWAN YANG BERDAMPAK PADA KINERJA KARYAWAN PT. MITRA USAHA SUKSES SEJAHTERA

Prameswari, Mutiara Chalinda (2024) PENGARUH DUKUNGAN REKAN KERJA DAN KOMUNIKASI TERHADAP DISIPLIN KERJA KARYAWAN YANG BERDAMPAK PADA KINERJA KARYAWAN PT. MITRA USAHA SUKSES SEJAHTERA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM KADIRI.

[thumbnail of 19130210065_Abstrak.pdf] Text
19130210065_Abstrak.pdf

Download (7kB)
[thumbnail of 19130210065_Daftar Pustaka.pdf] Text
19130210065_Daftar Pustaka.pdf

Download (237kB)
[thumbnail of 19130210065_Mutiara Prameswari.pdf] Text
19130210065_Mutiara Prameswari.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Adanya Hubungan antar karyawan yang berjalan baik dengan saling mendukung satu sama lain akan berpengaruh terhadap psikologis seorang karyawan, oleh karena itu dengan adanya kekompakan sesama pekerja akan menimbulkan semangat untuk meningkatkan kedisiplinan dan kinerja dari karyawan itu sendiri. Komunikasi dari atasan terhadap karyawan juga sangat penting dikarenakan jika komunikasi berjalan dengan baik akan menguragi resiko kesalahpahaman dalam penerimaan informasi dari perusahaan. Karena pada dasarnya Karyawan selalu menginginkan suasana bekerja yang kondusif antara sesama pekerja termasuk dengan atasan. Karena jika hubungan antar karyawan baik saling mendukung satu sama lain dan juga komunikasi berjalan dengan baik itu juga akan meningkatkan semangat kerja para karyawan untuk lebih meningkatkan kinerjanya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif yang berguna untuk meneliti pada populasi dan sampel yang ada di suatu perusahaan. Dimana dalam penelitian ini menggunakan teknik pengambilan sampel yaitu Nonprobability sampling. Dimana teknik pengambilan sampel yang ditentukan atau ditemukan akan ditentukan sendiri oleh peneliti atau menurut pertimbangan pakar. Alat pengukuran penelitian ini dengan menggunkan Kuisioner sebagai instrumen yang kemudian disebar pada 35 responden. Data yang telah diperoleh berupa jawaban responden yang berupa pertanyaan yang telah diajukan selanjutnya sumber penelitian ini diperoleh langsung dari pihak karyawan PT. Mitra Usaha Sukses Sejahtera.
Hasil penelitian ini menujukan bahwa ada pengaruh signifikan langsung Dukungan Rekan Kerja dan Komunikasi terhadap Kinerja Karyawan dan ada pengaruh signifikan tidak langsung Dukungan Rekan Kerja dan Komunikasi terhadap Kinerja Melalui Disiplin Kerja.

Kata Kunci: Dukungan Rekan Kerja, Komunikasi, Kinerja, Disiplin Kerja

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 - Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 658 Manajemen umum
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 18 Jul 2024 03:22
Last Modified: 18 Jul 2024 03:22
URI: http://repo.uniska-kediri.ac.id/id/eprint/632

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors