Kresna, Wildan Bayu (2024) PENGARUH PEMBERIAN MINERAL ZINC DALAM PAKAN TERHADAP KUALITAS MIKROSKOPIS SEMEN SEGAR DOMBA LOKAL. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM KADIRI.
19230620042_Abstrak.pdf
Download (119kB)
19230620042_Daftar Pustaka.pdf
Download (349kB)
19230620042_Wildan Bayu kresna.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas semen segar Domba lokal dengan menambahkan mineral zinc kedalam pakan domba. Produksi dan kualitas semen yang dihasilkan dari seekor pejantan dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, yaitu bobot badan, umur, sifat genetik, frekuensi ejakulasi, pakan, suhu dan musim. Ejakulat ditampung 1 atau 2 kali dalam seminggu menggunakan vagina buatan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan eksperimental (percobaan lapang) dengan Rancangan Acak Kelompok (RAK). Perlakuan yang digunakan ada 3 perlakuan (P0, P1, P2), Domba dikelompokkan berdasarkan waktu pengambilan semen. Data yang telah diperoleh dari hasil pengamatan selanjutnya dianalis menggunakan uji F dengan metode analisis sidik ragam. Apabila terdapat beda nyata (F hitung > F tabel 5 %) atau sangat nyata (F hitung > 1 %), maka akan dilanjutkan dengan menggunakan uji Beda Nyata Terkecil (BNT) pada taraf 5 %.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penambahan mineral zinc dalam ransum terhadap kualitas mikroskopis semen segar domba lokal, bahwa penambahan mineral zinc pada penelitian ini memberikan hasil tidak ada perbedaan yang nyata di variabel pengamatan Motilitas, sedangkan di variabel pengamatan Viabilitas terlihat ada perbedaan yang sangat nyata antara domba (P0), domba (P1), domba (P2), sedangkan di variabel pengamatan Abnormal terlihat ada perbedaan yang nyata antara domba (P0) dengan domba (P1) ada perbedaan yang nyata, sedangkan domba (P1) dengan domba (P2) terlihat tidak ada perbedaan yang nyata. Kualitas spermatozoa ternak domba jantan local yang di beri penambahan mineral zinc dikategorikan baik.
Kata kunci : domba lokal, gerak massa, motilitas, viabilitas, abnormalitas, mineral zinc
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 - Teknologi (Ilmu Terapan) > 630 Pertanian > 636 Peternakan |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Peternakan |
Depositing User: | Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 03 Jul 2024 02:34 |
Last Modified: | 03 Jul 2024 02:34 |
URI: | http://repo.uniska-kediri.ac.id/id/eprint/582 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year