Search for collections on Repository UNISKA Kediri

PENGARUH KEPADATAN KANDANG DAN FREKUENSI PEMBERIAN PAKAN YANG BERBEDA TERHADAP KUALITAS EKSTERNAL DAN INTERNAL KARKAS AYAM KAMPUNG SUPER UMUR 35-63 HARI

Pradana, Moch. Diky (2021) PENGARUH KEPADATAN KANDANG DAN FREKUENSI PEMBERIAN PAKAN YANG BERBEDA TERHADAP KUALITAS EKSTERNAL DAN INTERNAL KARKAS AYAM KAMPUNG SUPER UMUR 35-63 HARI. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM KADIRI (UNISKA) KEDIRI.

[thumbnail of 17230620006_Moch. Diky Pradana_2021_PETERNAKAN.pdf] Text
17230620006_Moch. Diky Pradana_2021_PETERNAKAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepadatan kandang dan frekuensi pemberian pakan yang berbeda terhadap kualitas eksternal daninternal karkas ayam kampung super umur 35-63 hari. Penelitian ini diharapkan mampu memperkaya ilmu pengetahuan berkaitan dengan bidang peternakan serta menjadi referensi dan pengetahuan bagi peternak mengenai kepadatan kandang dan frekuensi pemberian pakan yang ideal pada ayam kampung super.

Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 22 Desember 2020 sampai 18 Januari 2021 di Dusun Kalipakis Desa Pucung Lor Kecamatan Ngantru Kabupaten Tulungagung. Pengambilan sampel dilaksanakan pada tanggal 18 Januari 2021. Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah tempat pakan dan tempat minum masing-masing sebanyak 24 buah, lampu, tirai plastik, pisau, timbangan digital, kamera handphone, thermohygrometer, gunting bedah dan alat tulis menulis. Bahan penelitian yang digunakan yaitu ayam kampung super sebanyak 264 ekor dan yang digunakan dalam penelitian adalah ayam yang berumur 63 hari, vaksin, obat, vitamin dan pakan komersial dari PT. Charoen Phokpand Indonesia Tbk. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola faktorial dengan 8 perlakuan dan 3 ulangan. Variabel yang diamati meliputi bobot akhir, persentase karkas, persentase lemak abdominal, persentase jantung dan persentase hati.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepadatan kandang dan frekuensi pemberian pakan yang berbeda pada ayam kampung super, tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap bobot akhir, pada penelitian ini bobot akhir yang dihasilkan berkisar antara 916,0-887,7 p/ekor/periode penelitian, persentase karkas tidak berpengaruh nyata (P>0,05) persentase karkas yang dihasilkan dalam penelitian berkisar antara 64,10-62,90%, persentase lemak abdominal tidak berpengaruh nyata (P>0,05), persentase lemak abdominal dalam penelitian berkisar antara 0,89-0,38%, persentase jantung tidak berpengaruh nyata (P>0,05), dan persentase hati juga tidak berpengaruh nyata (P>0,05) karena kepadatan dan frekuensi pemberian pakan tidak menyebabkan kinerja jantung dan hati tidak terlalu tinggi. Persentase jantung yang dihasilkan dalam penelitian berkisar antara 0,89-0,74% sedangkan persentase hati yang dihasilkan dalam penelitian berkisar antara 3,79-3,48%.

Kesimpulan dan saran yang diambil dari penelitian ini adalah kepadatan kandang dan frekuensi pemberian pakan yang berbeda tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap kualitas eksternal dan internal karkas ayam kampung super umur 35-63 hari. Saran yang dapat diambil adalah perlu adanya penelitian lanjutan mengenai kepadatan kandang dan frekuensi pemberian pakan.

Kata Kunci : Ayam Kampung Super, Kepadatan Kandang, Frekuensi pemberian pakan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 - Teknologi (Ilmu Terapan) > 630 Pertanian > 636 Peternakan
Divisions: Fakultas Pertanian > Peternakan
Depositing User: Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 25 Nov 2025 03:41
Last Modified: 25 Nov 2025 03:41
URI: http://repo.uniska-kediri.ac.id/id/eprint/2387

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors