ZAKARIA, IRFAN ARI (2022) Pengaruh Jenis Bahan Organik Dan Komposisi Media Tanam Terhadap Pertumbuhan Bibit Tanaman Indigofera (Undigofera zollingeriana). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM KADIRI (UNISKA) KEDIRI.
17230620029_Irfan Ari Zakaria_2022.pdf
Download (270kB)
Abstract
Tujuan dilaksanakan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh jenis bahan organik dan komposisi media tanam terhadap pertumbuhan bibit tanaman indigofera (Undigofera zollingeriana). Penelitian dilaksanakan pada pada bulan | April sampai 30 Mei 2021. Penelitian dilaksanakan di nganjuk tepatnya di Kecamatan Pace Desa Batembat Kabupaten Nganjuk.
Penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) Faktorial dengan 2 faktor. Diulang sebanyak 3 kali dengan total 9 perlakuan. Faktor 1 yaitu B1: Limbah cincau hitam; B2:Pupuk kandang kotoran sapi; B3: Pupuk kandang kotoran kambing. Faktor 2 yaitu K1 tanah : pupuk organik (1:1) ; K2 tanah : pupuk organik (1:2) ; K3 tanah : pupuk organik (1:3). Apabila terdapat pengaruh interaksi nyata atau sangat nyata maka akan dilanjutkan uji lanjut DMRT 5%, tetapi jika pengaruh nyata hanya pada faktor tunggalnya saja maka akan dilanjutkan dengan uji lanjut BNT 5 %.
Hasil penelitian menunjukkan tida terjadi pengaruh nyata perlakuan pemberian bahan organik dan komposisi media tanam terhadap pertumbuhan tanaman indigofera pada variabel tanaman tinggi tanaman, diameter batang dan berat basah. Namun terdapat interaksi nyata antara perlakuan bahan organik dan komposisi media tanam variabel pengamatan jumlah daun umur 15 hst dengan rata — rata nilai tertinggi pada perlakuan B1K2 dan B1K3.
Kata Kunci : Indigofera, Limbah cincau hitam, Pupuk Kandang Sapi, Pupuk Kandang Kambing, Komposisi Media Tanam
| Item Type: | Thesis (Skripsi) |
|---|---|
| Subjects: | 600 - Teknologi (Ilmu Terapan) > 630 Pertanian > 636 Peternakan |
| Divisions: | Fakultas Pertanian > Peternakan |
| Depositing User: | Perpustakaan Pusat |
| Date Deposited: | 16 Nov 2025 14:36 |
| Last Modified: | 16 Nov 2025 14:36 |
| URI: | http://repo.uniska-kediri.ac.id/id/eprint/2235 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year
