NOVITASARI, NOVITASARI (2022) PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN MELALUI KOMITMEN ORGANISASI DAN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOUR SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (STUDI KASUS PT. GUDANG GARAM Tbk. UNIT V (SKM)). Masters thesis, UNIVERSITAS ISLAM KADIRI.
![[thumbnail of 20210019_ABSTRAK.pdf]](http://repo.uniska-kediri.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
20210019_ABSTRAK.pdf
Download (294kB)
Abstract
Sumber daya manusia dipandang semakin besar peranannya bagi kesuksesan suatu organisasi, meskipun pada saat ini perkembangan tekonologi yang pesat juga berpengaruh terhadap kemajuan dan kesuksesan suatu perusahaan(Anwar, 2021). OCB merupakan istilah yang digunakan untuk mengidentifikasi perilaku karyawan. Tercapainya kepuasan kerja dan OCB pada diri karyawan merupakan dua aspek yang sangat diharapkan oleh organisasi. Organisasi yang mampu membuat karyawannya memiliki kepuasan kerja, akan menghasilkan karyawan yang menunjukkan sikap positif terhadap pekerjaannya. Organizational Citizenship Behavior (OCB) dapat timbul dari berbagai faktor dalam organisasi, salah satunya adalah adanya komitmen organisasi yang tinggi dari karyawan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Melalui Komitmen Organisasi dan Organizational Citizenship Behavior Sebagai Variabel Intervening (Studi Kasus PT. Gudang Garam Tbk. Unit V).
Pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuisioner kepada pegawai PT. Gudang Garam Tbk. Unit V, baik secara langsung maupun tidak langsung. Populasi yang digunakan sejumlah 115 orang karyawan yang terdiri dari empat golongan umur, yakni dibawah 25 tahun, 25 tahun hingga 37 tahun, 38 tahun sampai 50 tahun, dan diatas 50 tahun. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis data inferensial, model pengukuran (outer model), model struktural (inner model), model analisis statistik deskriptif, metode analisis jalur, pengujian hipotesis, pengujian mediasi, dan uji sobel.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Gudang Garam Tbk., Budaya organisasi mampu meningkatkan komitment organisasi karyawan PT. Gudang Garam Tbk., budaya organisasi memiliki pengaruh terhadap OCB, komitmen organisasi tidak mampu meningkatkan kinerja karyawan PT. Gudang Garam Tbk., OCB berperan sebagai mediasi Sebagian terhadap kinerja karyawan, serta komitmen organisasi tidak berperan sebagai mediasi terhadap kinerja karyawan PT. Gudang Garam Tbk. Unit V.
Kata Kunci : Budaya Organisasi, Komitmen Organisasi, Organizational Citizenship Behavior, Kinerja
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 600 - Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 658 Manajemen umum |
Divisions: | Program Pascasarjana > Manajemen |
Depositing User: | Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 17 Apr 2025 03:32 |
Last Modified: | 17 Apr 2025 03:32 |
URI: | http://repo.uniska-kediri.ac.id/id/eprint/1265 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year