CHASANAH, IMROATUL (2022) PENGARUH PENERAPAN E-KINERJA DAN KOMPETENSI TERHADAP KINERJA ASN KORWIL DINAS PENDIDIKAN KECAMATAN SUKOMORO MELALUI MOTIVASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING. Masters thesis, UNIVERSITAS ISLAM KADIRI.
![[thumbnail of 20110006_ABSTRAC.pdf]](http://repo.uniska-kediri.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
20110006_ABSTRAC.pdf
Download (95kB)
![[thumbnail of 20110006_FULL TEXT.pdf]](http://repo.uniska-kediri.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
20110006_FULL TEXT.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (4MB)
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh peluncuran inovasi baru dari badan kepegawaian negara yaitu e-kinerja yang digunakan sebagai monitoring kinerja pegawai ASN yang dapat dipantau dimana saja dan dapat dikerjakan dimana saja dan kapan saja. Dengan adanya inovasi ini diharapakan pegawai dapat meningkatkan kinerjanya, namun kenyataan banyak ASN yang mengeluhkan pengerjaan e-kinerja yang ribet dan kurang pahamnya alur pengerjaan dan penyusunan target kinerja didalam sistem e-kinerja. Peningkatan kinerja pegawai ASN tidak hanya dilihat dari sistem e-kinerja namun hal lain yang dapat mempengaruhi peningkatan kinerja pegawai adalah kompetensi. Dua hal ini menjadi variabel penting serta dengan penambahan variabel intervening yaitu motivasi yang masih menarik untuk diteliti.
Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk menganalisis pengaruh penerapan sistem penilaian E-Kinerja dan kompetensi terhadap motivasi pegawai di Korwil Dinas Pendidikan Kecamatan Sukomoro (2) Untuk menganalisis pengaruh kompetensi pegawai terhadap motivasi pegawai di Korwil Dinas Pendidikan Kecamatan Sukomoro. (3) Untuk menganalisis pengaruh penerapan ekinerja terhadap kinerja pegawai di Korwil Dinas Pendidikan Kecamatan Sukomoro. (4) Untuk menganalisis pengaruh kompetensi pegawai terhadap kinerja pegawai di Korwil Dinas Pendidikan Kecamatan Sukomoro. (5) Untuk menganalisis motivasi pegawai terhadap kinerja pegawai di Korwil Dinas Pendidikan Kecamatan Sukomoro. (6) Untuk menganalisis pengaruh penerapan ekinerja terhadap kinerja melalui motivasi sebagai variabel intervening. (7) Untuk menganalisis pengaruh kompetensi pegawai terhadap kinerja pegawai melalui motivasi sebagai variabel intervening.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan menggunakan kuesioner yang disebarkan kepada 31 responden ASN di Korwil Pendidikan Kecamatan Sukomoro Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur. Metode analisis data menggunakan analisis jalur (path analysis), uji validitas, dan uji reliabilitas, sedangkan uji asumsi klasik menggunakan uji heteroskedastisitas, uji multikolinieritas dan uji normalitas serta dilengkapi dengan analisis jalur menggunakan trimming teori dan uji sobel.
Hasil penetian ini aadalah e-kinerja tidak berpengaruh langsung terhadap motivasi pegawai, kompetensi berpengaruh langsung terhadap motivasi, e-kinerja tidak berpengaruh langsung terhadap kinerja pegawai, kompetensi tidak berpengaruh langsung terhadap kinerja pegawai, motivasi berpengaruh positif terhadap kinerja, e-kinerja melalui motivasi berpengaruh terhadap kinerja, kompetensi melalui motivasi berpengaruh terhadap kinerja pegawai.
Kata kunci: E-Kinerja, Kompetensi, Motivasi, Kinerja Pegawai
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 600 - Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 658 Manajemen umum |
Divisions: | Program Pascasarjana > Manajemen |
Depositing User: | Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 16 Apr 2025 06:25 |
Last Modified: | 16 Apr 2025 06:25 |
URI: | http://repo.uniska-kediri.ac.id/id/eprint/1258 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year