Wulandari, Kiki Tri (2024) PENGARUH KEBIJAKAN TARIF CUKAI DAN HARGA JUAL ECERAN TERHADAP PENERIMAAN CUKAI ROKOK SIGARET KRETEK TANGAN DIKANTOR PENGAWASAN DAN PELAYANAAN BEA DAN CUKAI TIPE MADYA CUKAI TAHUN 2021-2023. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM KADIRI.
20130210380_Abstrak.pdf
Download (6kB)
20130210380_Daftar Pustaka.pdf
Download (220kB)
20130210380_kiki tri wulandari.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh kebijakan tarif cukai dan harga jual eceran terhadap penerimaan cukai dari penjualan rokok SKT di kantor Bea dan Cukai Tipe Madya Cukai Kediri selama 2021-2023. Metode penelitian ini menggunakan deskriptif kuantitatif dengan populasi semua produsen yang terdaftar dan terlisensi di wilayah tersebut dengan fokus pada perusahaan Top Ten Tobacco, Gudang Garam dan Putra Masa Depan. Pengambilan data menggunakan data sekunder dengan metode sampel jenuh sehingga menghasilkan sampel sebanyak 108 sampel dengaan jumlah 108 laporan semua produsen yang terdaftar dan terlisensi di kantor pengawasan dan pelayanan bea cukai tipe madya cukai Kediri 2021-2023. Teknik analisis yang digunakan yaitu studi pustaka dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa kebijakan tarif cukai dan harga jual eceran memiliki pengaruh signifikan terhadap penerimaan cukai rokok, seperti yang ditunjukkan oleh nilai statistik yang kurang dari 0,05. Artinya, perubahan dalam tarif cukai dan harga jual eceran mempengaruhi besarnya penerimaan cukai rokok di Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Kediri selama periode 2021-2023.
Kata Kunci : Kebijakan tarif cukai, Harga jual eceran, Penerimaan cukai rokok
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 - Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 658 Manajemen umum |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Manajemen |
Depositing User: | Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 18 Sep 2024 01:48 |
Last Modified: | 18 Sep 2024 01:48 |
URI: | http://repo.uniska-kediri.ac.id/id/eprint/915 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year