Rina, Alfinatus Zahrok (2022) Pengaruh Kualitas Produk, Saluran Distribusi (Place), dan Kualitas Pelayanan Terhadap Loyalitas Pelanggan Indihome 3P Di Area Kediri. Jurnal Mahasiswa Prodi Manajemen S1. (Submitted)
62. Abstrak Rina - Rina Alfinatus.pdf
Download (84kB)
Abstract
Menurut Kotler & Armstrong (2015:224), “kualitas produk adalah bagaimana produk tersebut memiliki nilai yang dapat memuaskan konsumen baik secara fisik maupun secara psikologis yang menunjukan pada atribut atau sifat-sifat yang terdapat dalam suatu barang atau hasil.” Saluran distribusi adalah suatu keputusan dari perusahaan untuk menempatkan produk yang dihasilkannya pada waktu dan tempat yang tepat. Kualitas pelayanan merupakan suatu pembahasan yang sangat kompleks karena penilaian kualitas pelayanan berbeda dengan penilaian terhadap kualitas produk, terutama karena sifatnya yang tidak nyata (intangible). Pelanggan yang loyal adalah mereka yang antusiasme terhadap produk atau jasa yang digunakannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Kualitas Produk, Saluran Distribusi (Place), dan Kualitas Pelayanan Terhadap Loyalitas Pelanggan Indihome 3P Di Area Kediri. Jenis penelitian ini dengan menggunakan metode kuantitatif. Dalam penelitian ini data penelitian diperoleh dari hasil tanggapan responden (kuesioner). Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan rumus slovin. Sampel pada penelitian ini sebanyak 187 responden.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kualitas Produk, Saluran Distribusi, Kualitas Pelayanan, Loyal |
Subjects: | 300 - Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 330 Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Manajemen |
Depositing User: | Perpustakaan Fakultas Ekonomi |
Date Deposited: | 17 Nov 2022 02:34 |
Last Modified: | 25 Nov 2022 02:10 |
URI: | http://repo.uniska-kediri.ac.id/id/eprint/84 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year