Search for collections on Repository UNISKA Kediri

ANALISIS PROSEDUR PENERIMAAN DAN PENGELUARAN KAS GUNA MENINGKATKAN PENGENDALIAN INTERNAL DAN KUALITAS PENYAJIAN LAPORAN KEUANGAN DI TOKO MAINAN RAJA UNIK KEDIRI

Masruroh, Rofi’atul (2024) ANALISIS PROSEDUR PENERIMAAN DAN PENGELUARAN KAS GUNA MENINGKATKAN PENGENDALIAN INTERNAL DAN KUALITAS PENYAJIAN LAPORAN KEUANGAN DI TOKO MAINAN RAJA UNIK KEDIRI. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM KADIRI.

[thumbnail of 20130310014_Abstrak.pdf] Text
20130310014_Abstrak.pdf

Download (68kB)
[thumbnail of 20130310014_Daftar Pustaka.pdf] Text
20130310014_Daftar Pustaka.pdf

Download (137kB)
[thumbnail of 20130310014_Rofi'atul Masruroh.pdf] Text
20130310014_Rofi'atul Masruroh.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Prosedur penerimaan dan pengeluaran kas mempunyai peranan yang besar dalam sebuah perusahaan, oleh karena itu prosedur penerimaan dan pengeluaran kas harus berjalan dengan baik dan benar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis prosedur penerimaan dan pengeluaran kas pada sebuah perusahaandagang guna meningkatkan pengendalian internal dan kualitas penyajian laporan keuangan pada perusahaan tersebut. Lokasi penelitian ini dilakukan di Toko Mainan Raja Unik Kediri. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan sumber data primer yakni laporan keuangan Toko Mainan Raja Unik Kediri periode 2023 dan beberapa bukti transaksi. Teknik pengumpulan data adalah dengan wawancara secara langsung kepada staff yang berkaitan dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah mengumpulkan data, memeriksa data, menganalisis data, dan menyimpulkan data.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa prosedur penerimaan dan pengeluaran kas di Toko Mainan Raja Unik Kediri masih terdapat celah kecurangan dimana masih terdapat celah untuk memanipulasi data penjualan dan pengeluaran, adanya rangkap jabatan dan belum ada fungsi pengawasan sehingga pengendalian internal masih lemah dan berdampak pada akun akun penerimaan dan pengeluaran kas pada penyajian laporan keuangan, selain itu penyajian laporan keuangan belum berkualitas karena belum sesuai dengan PSAK 01 tentang penyajian laporan keuangan.

Kata Kunci: Prosedur Penerimaan dan Pengeluaran Kas, Pengendalian Internal, Penyajian Laporan Keuangan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 - Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 657 Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 22 Jul 2024 02:13
Last Modified: 22 Jul 2024 02:13
URI: http://repo.uniska-kediri.ac.id/id/eprint/641

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors