Search for collections on Repository UNISKA Kediri

PENGARUH DISIPLIN KERJA DAN LOYALITAS KARYAWAN TERHADAP PENGEMBANGAN KARIR KARYAWAN PT. SINAR HASIL BUANA

Erfan, Handi Darmawan PENGARUH DISIPLIN KERJA DAN LOYALITAS KARYAWAN TERHADAP PENGEMBANGAN KARIR KARYAWAN PT. SINAR HASIL BUANA. JURNAL PRODI MANAJEMEN.

[thumbnail of Erfan Handi.pdf] Text
Erfan Handi.pdf

Download (16kB)

Abstract

Permasalahan pada penelitian ini adalah adanya suatu fenomena berkurangnya proses peningkatan atau pengembangan karir karyawan PT. Sinar Hasil Buana. Perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa penyimpanan minyak dan gas, masalah tersebut diindikasi dipengaruhi oleh kurangnya disiplin kerja dan loyalitas karyawan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui sekaligus menjelaskan pengaruh secara parsial dan simultan antara disiplin kerja dan loyalitas karyawan terhadap pengembangan karir karyaawan. Jenis pendekatan penelitian ini adalah kuantitatif, jumlah populasi dan sampel sebanyak 43 karyawan dengan menggunakan sampling jenuh. Teknik analisis data dilakukan dengan analisis deskriptif dan statistik melalui uji instrumen, uji asumsi klasik, uji regresi linier berganda dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini diperoleh persamaan regresi Y = 2,995 + 0,115 X1 + 1,298 X2. Secara parsial variabel disiplin kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap pengembangan karir dengan nilai t hitung 0,664 < t tabel 1,683 dengan nilai sig 0,511 > 0,05. Variabel loyalitas karyawan secara parsial berpengaruh signifikan terhadap pengembangan karir dengan nilai t hitung 14,463 > t tabel 1,683 dengan nilai sig 0,000 < 0,05. Secara simultan variabel disiplin kerja dan loyalitas karyawan berpengaruh signifikan terhadap pengembangan karir karyawan PT. Sinar Hasil Buana. Hasil ini dibuktikan dengan nilai F hitung 150,215 > F tabel 3,232 dengan nilai sig 0,000 < 0,05.

Item Type: Article
Subjects: 300 - Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 330 Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Perpustakaan Fakultas Ekonomi
Date Deposited: 15 Dec 2023 07:29
Last Modified: 15 Dec 2023 07:29
URI: http://repo.uniska-kediri.ac.id/id/eprint/323

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors