Devi, Jerina Shinta (2025) PENERAPAN LAPORAN KEUANGAN BERBASIS SAK EMKM SEBAGAI ALAT EVALUASI KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN (Studi Kasus Pada UMKM Marning Siung Mas, Desa Gabru Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM KADIRI (UNISKA) KEDIRI.
21130310017_ABSTRAK.pdf
Download (124kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan SAK EMKM sebagai alat evaluasi kinerja keuangan pada UMKM Marning Siung Mas di Desa Gabru, Kecamatan Gurah. Fokus utama penelitian ini adalah menilai sejauh mana penerapan SAK EMKM dapat meningkatkan kualitas laporan keuangan serta efektivitas evaluasi kinerja perusahaan melalui analisis rasio keuangan yang mencakup likuiditas, solvabilitas, dan profitabilitas. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Teknik analisis data dilakukan dengan menyusun laporan keuangan berbasis SAK EMKM yang terdiri dari jurnal umum, posting buku besar, menyusun neraca saldo sebelum penyesuaian, menghitung penyusutan aset tetap, menyusun jurnal penyesuaian, menyusun neraca saldo setelah penyesuaian, menghitung harga pokok produksi dan membandingkannya dengan harga jual di pasaran, serta penyusunan laporan keuangan seperti laba rugi, posisi keuangan, dan catatan atas laporan keuangan. Kemudian, dilanjutkan dengan perhitungan rasio keuangan untuk menilai kinerja keuangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa UMKM Marning Siung Mas belum sepenuhnya menerapkan laporan keuangan sesuai standar SAK EMKM. Perusahaan juga menghitung harga pokok produksi secara sistematis dan masih menentukan harga jual berdasarkan harga pasar. Hasil analisis rasio keuangan, diperoleh nilai Current Ratio sebesar 486% dengan kategori sehat, Debt to Equity Ratio sebesar 13,9% dengan kategori sehat, dan Return on Asset sebesar 19,8% dengan kategori kurang sehat. Hal ini mengindikasi bahwa perusahaan memiliki likuiditas dan struktur modal yang baik, tetapi belum mampu mengelola aset secara efisien dalam menghasilkan laba.
Kata Kunci : Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Return on Asset, SAK EMKM
| Item Type: | Thesis (Skripsi) |
|---|---|
| Subjects: | 300 - Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 330 Ekonomi 600 - Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 657 Akuntansi |
| Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
| Depositing User: | Perpustakaan Pusat |
| Date Deposited: | 24 Nov 2025 04:41 |
| Last Modified: | 24 Nov 2025 04:41 |
| URI: | http://repo.uniska-kediri.ac.id/id/eprint/2357 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year
