Search for collections on Repository UNISKA Kediri

ANALISIS KEBANGKRUTAN MELALUI MODEL GROVER, SPRINGATE DAN ZMIJEWSKI PADA PT MATAHARI DEPARTEMENT STORE TBK. SEBELUM, SELAMA DAN SESUDAH PANDEMI COVID-19

Listianingati, Dila (2025) ANALISIS KEBANGKRUTAN MELALUI MODEL GROVER, SPRINGATE DAN ZMIJEWSKI PADA PT MATAHARI DEPARTEMENT STORE TBK. SEBELUM, SELAMA DAN SESUDAH PANDEMI COVID-19. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM KADIRI.

[thumbnail of 21130210207_ABSTRAK.pdf] Text
21130210207_ABSTRAK.pdf

Download (172kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis kebangkrutan dengan melalui metode Grover, Springate dan Zmiwjesky pada PT Matahari Departement Store Tbk. sebelum, selama dan sesudah pandemi covid-19, tepatnya periode 2019-2023. Jenis penelitian yaitu kuantitatif deskriptif. Data yang digunakan adalah data sekunder berupa laporan keuangan PT Matahari Departement Store Tbk. periode 2019-2023 yang diakses melalui situs www.idx.co.id. Masing-masing model memiliki indikator dan fokus analisis yang berbeda, sehingga hasil yang diperoleh memberikan gambaran yang beragam. Model Grover dan Springate umumnya menunjukkan kecenderungan yang sejalan, yaitu perusahaan dalam kondisi sehat pada sebagian besar periode kecuali tahun 2020. Sebaliknya, model Zmijewski menunjukkan prediksi kebangkrutan muncul tidak hanya pada masa pandemi tahun 2020, tetapi juga pada tahun 2023. Temuan ini menunjukkan bahwa perusahaan mengalami ketidakstabilan finansial akibat dampak pandemi dan perubahan struktural dalam sektor ritel. Hasil penelitian juga menegaskan bahwa penggunaan lebih dari satu model prediksi kebangkrutan penting untuk memperoleh gambaran keuangan yang lebih menyeluruh dan akurat.

Kata Kunci: Kebangkrutan, Grover, Springate, Zmijewski

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 - Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 330 Ekonomi
600 - Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 658 Manajemen umum
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 15 Oct 2025 07:30
Last Modified: 15 Oct 2025 07:30
URI: http://repo.uniska-kediri.ac.id/id/eprint/1838

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors