Search for collections on Repository UNISKA Kediri

KAJIAN PEMANFAATAN HASIL PERIKANAN MELALUI PEMBINAAN DINAS PERIKANAN KABUPATEN TULUNGAGUNG KEPADA KELOMPOK PEMBUDIDAYA IKAN

HASANNUDIN, SANUSI (2024) KAJIAN PEMANFAATAN HASIL PERIKANAN MELALUI PEMBINAAN DINAS PERIKANAN KABUPATEN TULUNGAGUNG KEPADA KELOMPOK PEMBUDIDAYA IKAN. Masters thesis, UNIVERSITAS ISLAM KADIRI.

[thumbnail of 22210013_ABSTRAK.pdf] Text
22210013_ABSTRAK.pdf

Download (427kB)
[thumbnail of 22210013_fulltext.pdf] Text
22210013_fulltext.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian dilatar belakangi oleh Kelompok Pembudidaya Ikan di Kabupaten Tulungagung yang telah berkomitmen untuk memberikan sebuah pembinaan dari Dinas Perikanan dengan tujuan untuk pemanfaatan hasil perikanan.
Fokus penelitiannya adalah bagaimana pelaksanaan pembinaan dinas perikanan dalam pemanfaat hasil perikanan kepada pembudidaya di Kabupaten Tulungagung, Bagaimana keterlibatan pembudidaya ikan terhadap pembinaan dari dinas perikanan Kabupaten Tulungagung tentang pemanfaatan hasil perikanan, dan Bagaimana dampak dari pembinaan pemanfaatan hasil perikanan terhadap pembudidaya ikan di Kabupaten Tulungagung.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Sedangakan sumber data yang diperoleh dari hasil pengamatan melalui observasi, wawancara, serta dokumentasi. Sedangkan teknik analisis yang digunakan melalui tahap pemilihan hal pokok dan hal penting di lapangan, sehingga pemaparan data bisa dipahami pada kasus yang saat itu di teliti. Terakhir dengan menyimpulkan memperoleh tujuan dari sebuah penelitian.
Hasil penelitian ini adalah menunjukkan bahwa dari menunjukkan bahwa pembinaan yang diberikan oleh Dinas Perikanan Kabupaten Tulungagung berdampak positif bagi pembudidaya ikan yang ditunjukkan dengan peningkatan yang signifikan dalam kualitas dan kuantitas hasil budidaya ikan. Dengan menerapkan teknik-teknik baru yang diajarkan selama pembinaan seperti manajemen kualitas air, penggunaan pakan yang lebih efisien, dan pencegahan penyakit, pembudidaya kini mampu meningkatkan produktivitas budidaya mereka secara keseluruhan. Penelitian ini memberikan gambaran komprehensif tentang kajian pemanfaatan hasil perikanan melalui pembinaan Dinas Perikanan yang efektif dalam meningkatkan kualitas dan kuantitas hasil budidaya ikan.

Kata Kunci: Pemanfaatan Hasil, Kelompok Pembudidaya Ikan, Dinas Perikanan

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 600 - Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 658 Manajemen umum
Divisions: Program Pascasarjana > Manajemen
Depositing User: Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 22 Apr 2025 04:37
Last Modified: 22 Apr 2025 04:37
URI: http://repo.uniska-kediri.ac.id/id/eprint/1297

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors